Berita

Penutupan Perundingan PKB di Yogyakarta, Semua Pihak Bernafas Lega

Foto : Istimewa/SPKA7 Madiun
800Views

YOGYAKARTA — Setelah melewati 15 hari atau 3 minggu masa perundingan, SPKA Melaksanakan penutupan Perundingan Perjanjian kerja Bersama antara PT Kereta Api Indonesia (PERSERO) dengan Serikat Pekerja Kereta Api pada hari jum’at 1 Juli 2022.

Perundingan tersebut berhasil dilaksanakan pada 13 Juni sampai 1 Juli 2022. Perundingan Perjanjian Kerja Bersama tersebut sebenarnya dijadwalkan selama 10 hari, namun karena dinamika perundingan yang terus berkembang, terjadi penambahan waktu perundingan 5 hari lagi. Hal tersebut semata mata untuk menghasilkan produk PKB yang terbaik untuk kedua belah pihak.

Pelaksanaan penutupan perundingan tetap dilaksanakan di Balai Pelatihan Teknik Traksi (BPTT) Darman Prasetyo Yogyakarta.

“Insan Kereta Api harus terus menjaga kepercayaan masyarakat, karena itu Hubungan Industrial antara SPKA dan PT KAI harus terus dijaga, perbedaan cara pandang adalah normal, serta bagian dari Dinamika yang terus berkembang” Bapak Suparno selaku Direkur SDM dan Umum, menyampaikan sambutan dalam acara penutupan perundingan PKB.

Seluruh tim perunding dari SPKA dan Manageman PT KAI menghadiri acara penutupan perundingan. Setelah 15 hari proses perundingan yang menyita waktu, tenaga dan kon)sentrasi, akhirnya kedua tim perunding dapat bernafas lega.

“SPKA dan PT KAI akan terus bersinergi, PKB ini adalah momentum untuk kedua belah pihak semakin menjalin hubungan yang semakin baik” Demikian M. Cendra selaku ketua DPD 7 Madiun menyampaikan.

“Kami juga mohon dengan sangat agar catatan catatan yang dihasilkan dalam PKB ini dapat ditindaklanjuti dan diselesaikan dengan baik oleh kedua belah pihak. ” bapak A. D. Budi selaku ketua tim perunding SPKA menyampaikan di sela sela jalanya acara. (mig27)

Tinggalkan Balasan

sixteen − seven =